Traveling Seru ke Thailand

Traveling Seru ke Thailand

Negeri Thailand adalah negeri yang kaya akan kebudayaan. Thailand dikenal sebagai land of smile, permata asia tenggara yang sekarang ini menjadi salah satu tujuan negara favorit unuk berlibur dan wisata. Anda akan merasakan yang namanya kenyamanan dalam menjelajahi wisata budaya, sejarah dan menjelajahi banyak tempat yang asyik dan menarik.

Berikut ini adalah beberapa destinasi wisata di Thailand yang dapat Anda coba untuk dikunjungi.
Sunday Night Saturday Walking Street– Sunday Night Saturday Walking Street
Tempat ini adalah surga kuliner bagi para pecinta kuliner yang menginginkan untuk mencoba macam-macam makanan baru dan unik. Kebanyakan makanan yang dijajakan adalah makanan khas Thailand. Namun jangan salah, yang dijajakan di sini bukan hanya makanan saja, namun juga pakaian, sepatu, tas dan macam-macam oleh-oleh menarik lainnya. Pasar ini sangat ramai, pengunjung penuh sesak berjejalan di tempat ini. Pasar ini sesuai namanya hanya buka di minggu malam saja, sebab itu para pelancong akan menunggu-nunggu bukanya kawasan wisata ini.

Taman nasional khao yai– Taman nasional khao yai
Anda pasti sudah tau kalau gajah adalah hewan ikonik Thailand. Gajah pula adalah hewan yang sangat dihormati di negara ini. Banyak sekali patung gajah yang dapat Anda temui di mana-mana, lukisan bergambar gajah pun sama halnya. Oleh karena itu, wisata dan camp gajah akan banyak ditemukan di negara ini. Taman nasional khao yai adalah yang menyediakan wisata gajah. Lingkungan alami gajah dan habitatnya didesain sedemikian rupa hingga menyerupai seperti aslinya. Anda akan menemukan pengalaman yang menyenangkan ketika berada di tempat ini. Trekking hutan juga dapat Anda lakukan, Anda akan menjumpai banyakgajah yang dilepasliarkan di kawasan taman ini.
Kota Tua Ayutthaya– Kota tua Ayutthaya
Ayutthaya adalah ibu kota provinsi Ayutthaya. Lokasinya berada di dekat lembah sungai Chao Phraya. Sesuai namanya, kota ini adalah versi tua dari Thailand tempo dulu, suasananya sangat eksotis dan membawa Anda pada pengalaman yang tak terlupakan. Ada banyak sekali bekas istana dan kuil yang masih utuh, kesemuanya dapat Anda kunjungi dengan bebas. Namun tentu saja kelakuan harus dijaga bila berada di tempat ini. Ada pemukiman asing warga di sana, dari situ Anda dapat mengobrl dan bertanya-tanya mengenai sejarah tempat tersebut. Menuju ke sini sangat mudah, hanya menggunakan bus dari kota Bangkok saja.
Kota Tua Sukhothai– Kota Tua Sukhotai
Selanjutnya adalah kota tua sukhotai, kota ini merupakan kota yang ditetapkan sebagai warisan dunia versi UNESCO. Setiap struktur dari bangunan ini memiliki sejarah tersendiri bagi masyrakat Thailand, oleh karenanya situs ini selalu menjadi daya tarik sendiri bagi semua pengunjung.

Itulah tadi beberapa destinasi wisata luar negeri, tepatnya di Thailand yang dapat Anda coba. Negara Thailand sangat kental kebudayaannya, menjadikan negara ini menarik sekali untuk dikunjungi.

Tips Wisata International